27 August 2012

0 Perubahan pun terjadi..

Bismillah.. kujalani hidup ini..
ku teguhi jalan ini..
ku alami semuanya.
Indah,Pahit,Manis, Ketir Hidup.

Detik berganti.
Semua tersenyum.
Semua terpaku.
Semua Menatapku.
Semua Teriak..
Kapan kau berubah.
Kapan kau berubah.
Berubah Berubah

Seraya berlomba.
Aku pun berlari.
berlari kencang.
menghindar menjaduh.
teriakan yang mengekor.
teriakan yang mengencang.
makin kencang kencang dan kencang.
kencang dari gejolak bergoncang.
bergoncang inginkan perubahan.

Pagi ketemu pagi..
Malam ketemu malam..
Semua seakan berlalu.
berlalu secepat angin.
Aku masih disini.
Masih terpaku.
Masih tersenyum.
Masih koordinat x,y yang memaku keberadaanku.

Betapa anggunnya sang kupu..
jika ternyata dari sang ulat berasal.
Berubah memang sulit.
Sesulit kau bayangkan.
Perubahan pun terjadi..
Disaat kau sudah sesali..
Disaat kau kebelakang.
menengok senyuman sang fajar..

Perubahan pun terjadi..

Ayoo Berubahlah kawan.. !!!

03 August 2012

0 Waktu Pun Berlalu Begitu Cepat


Senang sekali rasanya bisa kembali sharing via blogger, setelah lama vakum *buseet Posting terakhir tahun 2009 Bro.. :) . Tapi semangat nge blog ini akan terus menyala di dalam dada.. Karena pada dasarnya semua orang mempunyai kebutuhan mendasar, yaitu Berbagi. Sebelumnya saya ingin mengucapkan Selamat Berpuasa bagi kita semua umat muslim, semoga kita bisa meningkatkan kekhusukan ibadah kita di bulan Ramadhan ini (hehehehe telat sekali ngucapinnya, but its oke daripada tidak sama sekali :) )

Tak terasa sekarang sudah berada di pertengahan tahun 2012. Sungguh waktu berlalu begitu cepat meninggalkan masa lampau yang tinggal menjadi kenangan, dan kita sebagai makhluk hidup tinggal menunggu masa depan yang masih menjadi misteri bagi kita semua.

Di tahun 2012 ini, di umur ke 22 ini tak banyak perubahan positif yang telah terjadi pada saya pribadi. Selama ini waktu yang saya punya selama 24 jam seakan-akan masih kurang bagi saya untuk melakukan semua hal aktifitas bermanfaat. Mungkin saya akan meminta 48 jam tersedia dalam sehari, tapi itu semua adalah hal yang mustahil. Saya yakin angka 24 yang diberikan oleh Tuhan kepada kita adalah jumlah yang pantas dan terbaik bagi kita semua makhluk hidup.

Dalam 24 jam sehari seakan dipenuhi oleh harapan, semangat, dan ambisi. Tetapi Dalam 24 jam itupun selalu dibayangi oleh kemalasan,kemalasan,kemalasan, dan kemalasan. Saya pribadi merasa menjadi pribadi yang selalu menyia-nyiakan waktu yang tersedia. Mungkin hal yang sama juga terjadi pada kalian.

Puluhan, Ratusan, Bahkan Ribuan kalimat penyesalan mungkin sering terucap oleh kita, tetapi apalah artinya sebuah penyesalan jika tak di iringi dengan perubahan yang lebih positif. Nah dari hal inilah mungkin beberapa langkah kecil saya langkahkan mulai dari hari ini, sampai ketemu minggu depan, sampai ketemu bulan depan, dan sampai di tahun depan. Langkah kecil yang saya maksud adalah Perubahan-perubahan positif yang mungkin bisa saya lakukan. Saya berharap perubahan ini dapat menjadikan waktu yang diberikan oleh Tuhan menjadi lebih bermanfaat.

Mungkin Waktu di Pagi hari adalah hal yang paling enak buat beristirahat, bagaimana tidak betapa besarnya godaan Tempat tidur yang empuk, seakan memanjakan kita untuk terus melanjutkan istirahat. Hal ini pula yang menyebabkan saya sering terlambat bekerja (maaf), tidak sholat shubuh (ups maafkan aku ya Tuhan), Tidak Joging. Bisa anda bayangkan betapa besarnya waktu yang saya sia-siakan *Oh Tuhan.
Masalah Bangun Pagi.. Dalam hal ini saya pun tak mau tinggal diam, berbagai tips bangun pagi pun akan saya lakukan mulai dari sekarang. Beli jam Weker baru *makluum hanya mengandalkan Alarm Handphone, beresin kamar biar suasana istirahat menjadi kondusif, tidur lebih awal *biasa jam 1 malam hehe, dan terakhir mungkin kita harus Perkuat Niat Kita Untuk Bangun Pagi.

Mungkin ada baiknya jika kita melakukan langkah kecil untuk menmanfaatkan waktu kita sebaik mungkin, Jangan Sampai kesuksesan kita selalu terhalang oleh 4 Kata " Saya Tidak Punya Waktu.. "

Sukses untuk kita semua, manfaatkan waktu kita sebaik mungkin ya Teman Teman..

Keep Blogging.. :_)

17 April 2009

1 "Hargai Apa Yang Kita Miliki"

»§«·´¯`·.,¸¸,»» Oleh Anne Ahira


Sobat Blogger nehh saya ada sedikit articel yahh mungkin bisa sedikit memotivasi kita untuk menjalankan hidup

Pernahkah Kalian mendengar kisah Helen Kehler?
Dia adalah seorang perempuan yang dilahirkan dalam kondisi
buta dan tuli. Karena cacat yang dialaminya, dia tidak bisa
membaca, melihat, dan mendengar.

Nah, dalam kondisi seperti itulah Helen Kehler dilahirkan.

Tidak ada seorangpun yang menginginkan lahir dalam kondisi
seperti itu. Seandainya Helen Kehler diberi pilihan, pasti
dia akan memilih untuk lahir dalam keadaan normal. Namun
siapa sangka, dengan segala kekurangannya, dia memiliki
semangat hidup yang luar biasa, dan tumbuh menjadi seorang
legendaris.

Dengan segala keterbatasannya, ia mampu memberikan motivasi
dan semangat hidup kepada mereka yang memiliki keterbatasan
pula, seperti cacat, buta dan tuli.

Ia mengharapkan, semua orang cacat seperti dirinya mampu
menjalani kehidupan sebagaimana manusia normal lainnya,
meski itu teramat sulit dilakukan.

Ada sebuah kalimat fantastis yang pernah diucapkan Helen
Kehler:

"It would be a blessing if each person could be blind and
deaf for a few days during his grown-up live. It would make
them see and appreciate their ability to experience the joy
of sound".

Intinya, menurut dia merupakan sebuah anugrah bila setiap
orang yang sudah menginjak dewasa itu mengalami buta dan
tuli beberapa hari saja. Dengan demikian, setiap orang akan
lebih menghargai hidupnya, paling tidak saat mendengar
suara!

Sekarang, coba Kalian bayangkan sejenak....

......Kalian menjadi seorang yang buta dan tuli
selama dua atau tiga hari saja!

Tutup mata dan telinga selama rentang waktu tersebut.
Jangan biarkan diri Kalian melihat atau mendengar apapun.
Selama beberapa hari itu Kalian tidak bisa melihat
indahnya dunia, Kalian tidak bisa melihat terangnya
matahari, birunya langit, dan bahkan Kalian tidak bisa
menikmati musik/radio dan acara tv kesayangan!

Bagaimana Kalian? Apakah beberapa hari cukup berat?
Bagaimana kalau dikurangi dua atau tiga jam saja?

Saya yakin hal ini akan mengingatkan siapa saja, bahwa
betapa sering kita terlupa untuk bersyukur atas apa yang
kita miliki. Kesempurnaan yang ada dalam diri kita.

Seringkali yang terjadi dalam hidup kita adalah keluhan
demi keluhan. Hingga tidak pernah menghargai apa yang
sudah kita miliki. Padahal bisa jadi, apa yang kita miliki
merupakan kemewahan yang tidak pernah bisa dinikmati oleh
orang lain.

Ya! Kemewahan untuk orang lain!

Coba Kalian renungkan, bagaimana orang yang tidak
memiliki kaki? Maka berjalan adalah sebuah kemewahan yang
luar biasa baginya.

Helen Kehler pernah mengatakan, seandainya ia diijinkan
bisa melihat satu hari saja, maka ia yakin akan mampu
melakukan banyak hal, termasuk membuat sebuah tulisan yang
menarik.

Dari sini kita bisa mengambil pelajaran, jika kita mampu
menghargai apa yang kita miliki, hal-hal yang sudah ada
dalam diri kita, tentunya kita akan bisa memandang hidup
dengan lebih baik.

Kita akan jarang mengeluh dan jarang merasa susah!

Malah sebaliknya, kita akan mampu berpikir positif dan
menjadi seorang manusia yang lebih baik. :-)

14 February 2009

1 Sendirii Alone

Makan, makan sendiri
Tidur, tidur sendiri
Cuci baju, sendiri
masak, masak sendiri
Wahh laguu tuuh pas banget dengan keadaan saya saat ini,,,hi hiiii makluum lahh anak koos...serba hidupp sendiri , sendiri dan sendiri melulu..capeek dehh...
Keluargakuu nan jauuh disana selaaaaluuu kurindukan,,walaupuun jarakk memisahkan tapii hati dan pikirann kuu selaluu menyatuu dengan kalian keluargakuu...detik menit bergantii puun akuu kan selaluu ingat kalian walau ku disini sendiri dan sendiri,,akuu kan berusaha selalu kuat dan kuat untuk berjuang merubah nasib kita semua...doakan akuu yah keluargakuu...semoga suses menjalani hidup disini demi mencapai hidup yang barokah n karomah...amiin
Temankuuuu walau sudah lama kita tak bertemuu tapii sentuhan akrab kalian masiih terasadi telapak tangankuu,,,impian dan harapan kita semua bakalan terwujud akuu yakinkan akan hal tersebuut,,sebab apa?? karena kita punya kekuatan yang membuat dorongan besar untuk dapat menjadi yg terbaik..dan terbaik..teman ingatkah kaliian waktu kita tertawa sedih cemberuut dan malas-malasan bersama...hehehe hiks2 hiks2, kaloo akuu otomatiis akan selalu ingat akan hal tersebutt,, karena bagikuu kenangan yang indah beraaaaat sekalii untuk dilupakan apa lagii untuk di hilangkan,,teman disini ku sendiri menanti jawaban yang selama ini kucari-cari dalam hidup ini,,dan ku sendiri disini demi masa depan yang cerah yang telah menanti disini...Teman tetap berikan senyuman yg terbaik untuk yang terbaik,,buat kita.
Tuhan walaupuun ku hidupp sendiri disini,,akuu usahakan kesendirian kuu ini akan menjadi pelajaran bagikuu dan semoga kesendirian kuu disini dapat menjadi hal yg membuat akuu menjadi lebih dewasa kelak..AMIN


sendiri memang tak enak..sungguh tak enak
maka dari itu gunakanlah kesendirian mu untuk merenungkan arti hidup ini sebenarnya.

04 February 2009

1 Rasakan Makna by: LettO

Sebelum kau terluka cobalah kau katakan
Apa benar kau kira inilah kutukan
Ku tak bisa percaya kalau kau tak merasa
Keindahan dunia jika di sampingnya

Sekarang kau merasa kau tak butuhkan dia
Tapi cobalah saja jika dia tak ada
Ada hal hal yang hilang yang akan kau rasakan
Dan harumnya kenangan takkan bisa kau simpan

Coba kau belai dia dengan segenap rasa
Dan rasakanlah cinta dengan penuh makna

Sekarang kau merasa kau tak butuhkan dia
Tapi cobalah saja jika dia tak ada
Ada hal hal yang hilang yang akan kau rasakan
Dan harumnya kenangan takkan bisa kau simpan

Coba kau belai dia dengan segenap rasa
Dan rasakanlah cinta dengan penuh makna

Coba kau belai dia dengan segenap rasa
Dan rasakanlah cinta dengan penuh makna

Coba kau belai dia dengan segenap rasa
Dan rasakanlah cinta dengan penuh makna



kalau kalian mau dengar lagunya ,,klik ajah MyPlaylist di Tab view Oke,,!!
 

Share About My Life .. Hope You Enjoy.. Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates